Semarakkan kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia, LDII Beji adakan berbagai lomba.
Beji, Depok (18/8). Suasana gembira menghiasi lingkungan Yayasan Al-Makmur Mandiri saat PC LDII Beji menggelar perayaan kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia. Kegiatan ini menjadi simbol semangat persatuan, kebersamaan, dan upaya mempertahankan nilai-nilai luhur perjuangan para leluhur.
“Yang melatarbelakangi diadakan kegiatan ini adalah memupuk rasa patriotisme di kalangan kita dan menghormati perjuangan para leluhur dalam memerdekakan Republik ini,” ungkap Saeful Andi, Ketua Pimpinan Cabang LDII Beji.
Ia menambahkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini menjadi wadah untuk warga LDII Beji saling bersilaturahmi dan bersuka cita bersama.
“Ada pula diadakan lomba ini membiasakan kita saling bekerja sama membangun kreativitas dan memupuk rasa persaudaraan antar kita, serta menjaga kesatuan yang harus kita pelihara,” tutur Saeful.
Sejalan dengan Saeful, Dewan Penasihat PC LDII Beji, Imam Turidi juga menyambut hangat perayaan yang dinantikan dan berjalan dengan meriah ini, sebab terlepas dari pandemi korona yang membatasi kegiatan.
“Ini kegiatan yang sangat dirindukan, warga dapat bercengkrama dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78,” ujarnya.
Dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, Ketua Yayasan Al-Makmur Mandiri, Abdulloh Ridho Riyadi, mengungkapkan melalui semangat dan antusiasme yang tercermin dalam perayaan ini, dapat menguatkan semangat persaudaraan dan semarak kebersamaan di tengah-tengah masyarakat.
“Semoga ini menjadi rasa syukur kita sebagai warga negara Indonesia atas kemerdekaan negara Indonesia yang ke-78, dan mudah-mudahan ini menambah semangat dan manfaat bagi masyarakat secara luas,” tutur Riyadi.
Peserta aktif dalam acara, Fadia Fadlin, mengungkapkan apresiasi dan kegembiraannya terhadap perhelatan tahunan ini.
“Euforia 17-an di PC LDII Beji ini seru, meriah, dan keren banget. Ini semakin tahun ke tahun meningkat mulai dari antusiasnya, juga berbagai macam lombanya,” ucap Fadia.
Ia berharap kegiatan ini dapat disambut dengan lebih meriah dan dapat meningkatkan hubungan dan kerjasama dengan masyarakat.
“Ke depannya, ini bisa menjadi acuan untuk lebih baik, lebih dimeriahkan lagi, dan bisa berkolaborasi dengan lebih banyak pihak,” tutup Fadia. (Listya/KIM*)